Valentino Rossi: Seharusnya Saya Naik Podium

Valentino Rossi saat tes di Sepang MotoGP 2014
Sumber :
  • REUTERS/Samsul Said
VIVAnews - Sempat bertarung dengan para rival di barisan depan, pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi harus puas finis kedelapan pada MotoGP Americas 2014, Minggu 13 April 2014. Pembalap asal Italia itu mengungkap bahwa ban menjadi masalah utamanya.
Musim Depan Winglet Dilarang di MotoGP, Ducati Tak Cemas

Pada balapan tersebut, Rossi start dari posisi keenam dan sempat menyalip beberapa pembalap di depannya, hingga mendekati tiga besar. Namun, masalah ban yang didapat The Doctor membuat posisinya tercecer, hingga akhirnya finis di urutan kedelapan.
Rossi Tak Sabar Ambil Alih Puncak Klasemen dari Marquez

"Khususnya pagi ini, kami membuat langkah bagus. Dengan menggunakan ban yang sebelumnya sudah saya pakai, saya mampu menuntaskan sesi pemanasan dengan positif," ucap Rossi seperti dilansir Crash, Senin 14 April 2014.
Marquez Dipaksa Beradaptasi dengan Cepat di MotoGP Austria

"Sayangnya, setelah tujuh atau delapan lap, ban depan mulai aus dan saya pun melambat tiga detik. Itu menyedihkan karena kami sebenarnya bisa naik podium lagi, mengingat itu merupakan target sempurna di Austin. Tapi, sayangnya gagal," sambung The Doctor.

Rossi juga mengatakan bahwa masalah ban sebenarnya sudah dirasakannya ketika melakoni seluruh sesi latihan bebas dan kualifikasi. Namun, pembalap yang musim 2013 lalu finis di peringkat 4 klasemen akhir MotoGP itu tak menyangka segalanya berjalan dengan buruk.

"Bagian kanan ban depan kami benar-benar dalam kondisi hancur. Saya memiliki masalah yang sama sepanjang akhir pekan, namun tak separah ini," ujar Rossi, yang pada balapan pembuka 2014 di Losail Qatar mampu finis kedua.(bow)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya