Pesta Button di GP Bahrain Tak Berjalan Mulus

Jenson Button bersama McLaren
Sumber :
VIVAnews -
Chandrika Chika Bakal Jalani Rehabilitasi di BNN Lido
Harapan Jenson Button merayakan hari bersejarah dalam karier balap Formula One tak berjalan mulus. Pembalap McLaren ini gagal finis di GP Bahrain. Padahal, ini menjadi start ke-250 Button di balapan Grand Prix F1.

40 Ribu NIK KTP Warga Jakarta yang Sudah Meninggal Dinonaktifkan

Ya, Button memang telah mencatatkan namanya sebagai pembalap Inggris yang paling banyak tampil di balapan jet darat. Ditambah dengan GP Bahrain ini, Button tercatat telah melakoni 250 kali start dalam balapan F1.
Huawei Optimis Bisa Saingi Android dan iOS, Dorong HarmonyOS ke Pasar Global


Catatan Button ini empat kali lebih banyak dari legenda F1 Inggris, David Coulthard yang tercatat telah melakoni 246 start dalam kariernya. Sementara itu, di posisi ketiga ditempati Nigel Mansel dengan 187 start.


Sebelum balapan di Sirkuit Sakhir, Button sebenarnya telah menggelar pesta kecil bersama seluruh tim McLaren dan rekan satu timnya, Kevin Magnussen. Spanduk "Congratulations Jenson 250 GPs" dibentangkan.


Sayangnya, dalam balapan, Button harus menelan kenyataan pahit gagal finis. Button gagal melanjutkan balapan saat memasuki lap 56 menyusul rekan setimnya, Magnussen yang juga gagal melanjutkan balapan di lap 40.


Namun, pencapaian Button dalam karier balap F1-nya tetap pantas diacungi jempol. Dan berikut ini 10 pembalap F1 tersukses asal Inggris seperti dilansir
Daily Mail:

1. Jenson Button: 250 start

2. David Coulthard: 246

3. Nigel Mansell: 187

4. Graham Hill: 176

5. Johnny Herbert: 161

6. Martin Brundle: 158

7. John Watson: 152

8. Eddie Irvine: 147

9. Derek Warwick: 147

10.Damon Hill: 115


(art)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya