Federer & Serena Tanpa Ampun Melaju ke Babak Tiga Prancis Terbuka

Roger Federer di Prancis Terbuka 2012
Sumber :
  • REUTERS/Benoit Tessier
VIVAnews
PB Pelti Gelar Turnamen Indonesia Men's Future 2016
- Determinasi tinggi ditunjukan Roger Federer dan Serena Williams dalam hari keempat Roland Garros, Rabu 29 Mei 2013. Kedua petenis papan atas itu menunjukan kualitas terbaiknya untuk lolos ke babak ketiga.

Kejutan Lagi dari Tenis Olimpiade, Serena Williams Keok

Unggulan kedua, Federer, dihadapkan dengan petenis kualifikasi asal India, Somdev Devvarman. Pria asal Swiss itu pun tanpa kesulitan melumat sang lawan 6-2, 6-1 dan 6-1 untuk menantang Julien Benneteau pada babak selanjutnya.
Kejutan Besar Olimpiade, Djokovic Langsung Tersingkir


Kemenangan ini adalah kemenangan ke-56 Federer di Prancis Terbuka. Hanya dua lagi untuk menyamai rekor yang dipegang Guillermo Vilas dan Nicola Pietrangeli.


"Sangat luar biasa semua kerja keras ini berbuah hasil. Saya harap terus merasakan hal ini selama mungkin," ujar juara Prancis Terbuka 2009 itu pada
Japan Today
.


Wakil Prancis, Jo-Wilfried Tsonga juga berhasil melaju ke babak selanjutnya usai menang atas Jarkko Nieminen 7-6(8/6), 6-4 dan 6-3. Kompatriotnya Gael Monfils juga terus melaju usai menang atas Ernest Gulbis.


Unggulan teratas di nomor putri, Serena Williams, juga tanpa kesulitan menundukan anak muda Prancis, Carolina Garcia, 6-1 dan 6-2. Total petenis Amerika Serikat berusia 31 tahun itu hanya kehilangan tujuh poin saat melakukan serve.


Unggulan ketiga, Victoria Azarenka, Svetlana Kuznetsova dan Ana Ivanovic juga melaju tanpa kesulitan. Sayang, mantan petenis nomor satu dunia Caroline Wozniacki gagal mengikuti.


Unggulan 10 itu takluk di tangan petenis Serbia nomor 47 dunia, Bojana Jovanovski, 6-7 (2/7) dan 3-6. Ini adalah kali kelima secara beruntun Wozniacki kalah di babak pertama Prancis Terbuka.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya