Petarung Berbagai Disiplin Beradu di Jakarta

Salah satu pertarungan ONE Fighting Championship
Sumber :
  • ONEFC

VIVAnews - Jakarta akan menjadi tuan rumah penyelenggaraan event mixed martial arts (olahraga bela diri campuran/MMA), ONE Fighting Championship (ONEFC). Even yang mementaskan para petarung dari berbagai disiplin bela diri ini akan digelar dua kali di Ibukota.

Even pertama bertajuk Battle of Heroes ini akan digelar di Britama Arena, Kelapa Gading, Jakarta, 11 Februari 2012. Jakarta menjadi salah satu kota di Asia sebagai tuan rumah salah satu ajang beladiri terbesar di dunia ini.

"Asia identik dengan bela diri dan memiliki banyak aliran dan jenisnya. Makanya, kami menggelarnya di Jakarta. Indonesia juga punya beladiri terkenal yaitu Silat. Pasti banyak bakat hebat di Indonesia," kata Victor Cui, CEO & Owner ONEFC.

Indonesia memang akan menurunkan empat petarung dalam event yang menggandeng Mahkota Promotion sebagai penyelenggara ini. Salah satunya yakni Victorio Senduk, peraih medali perak pada cabang olahraga wushu di SEA Games 2011 lalu.

"Rencananya, kami akan menggelar even ini di Jakarta dua kali. Berikutnya pada November nanti," lanjut Victor.

ONEFC digelar kali pertama Singapore Indoor Stadium, 3 September 2011. Bertajuk Champion vs Champion event ini dihadiri oleh 6.789 penonton.

Tahun ini, selain di Jakarta dimana menjadi pembuka dan penutup, ONEFC juga akan dipentaskan di Kallang, Singapura, 31 Maret 2012 serta Stadium Negara, Kuala Lumpur, Malaysia, 27 April 2012.

ONEFC mempertandingkan tujuh kelas yakni Bantamweight (Under 61 kg), Featherweight (61-66 kg), Lightweight (66-70 kg), Welterweight (70-77 kg), Middleweight (77-84 kg), Light Heavyweight (84-93 kg) dan Heavyweight (93-120 kg). Rencananya, ONEFC 2012 akan diikuti 20 petarung alias mementaskan 10 pertarungan per even. Total, even ini akan diikuti 60 petarung dari seluruh dunia.

Tiket pertandingan ONEFC dijual termurah Rp125 ribu dan termahal Rp1,5 juta. Penggemar pertarungan bebas ini bisa membelinya via Rajakarcis. (eh)

Pernah Anulir Vonis Mati Sambo, Kabar Majunya Suharto jadi Wakil Ketua MA Dikritisi
Ilustrasi mata uang Jepang

Yen Amblas ke Level Terendah dalam 34 Tahun, Menkeu Jepang Bakal Ambil Tindakan

Menteri Keuangan Jepang, Shunichi Suzuki menyatakan, akan mengambil tindakan yang tepat terhadap pergerakan pasar mata uang yang berlebihan.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024